Pemanasan Jari Ala John Petrucci

Selasa, 06 Maret 2012

| 1 komentar

john_petrucci
John Petrucci merupakan gitaris dari band Art Rock Dream Theater dan pernah bergabung di G3. Sebelum naik panggung petrucci selalu melakukan pemanasan atau pelemasan jari, dan trik ini selalu dilakukan oleh para gitaris lainnya. Tidak ada salahnya jika Sobat mengadopsi gaya dan trik ini untuk melatih ketrampilan jari-jari sekaligus buat pemanasan dan senam jari Sobat ...
petrucci_lick

Semoga Bermanfaat ...

Mengenal Guitar effeck atau Efek Gitar

| 1 komentar

Guitar effeck atau Efek Gitar adalah suatu perangkat elektronik yang fungsinya untuk mengubah suara Gitar itu sendiri sehingga berbeda dari suara aslinya biasanya untuk menjernihkan suara aslinya atau membuat aneka suara distorsi/berisik seperti di musik-musik Rock.
Pada awalnya Efek ini datang dari efek tunggal / singel pedal / Stombox yang dibangun dalam satu pedal saja, yang kemudian tumbuh sesuai dengan kemajuan tehnologi menjadi seperti : 

Amplifier built-in
Efek ini merupakan efek pertama yang banyak digunakan secara teratur oleh para pemain gitar. sampai sekarang. Dari akhir 1940-an, Gibson Gitar Corp mulai membuat sirkuit vibrato di combo amplifier. Dan kemudian diikuti oleh Ray Butts amp EchoSonic Tahun 1950 yang pertama membuat fitur "slapback" atau suara gema, yang kemudian populer di pakai oleh gitaris-gitaris dunia.

Amplifier Built-in Effect

Pada tahun 1950-an, Efek tremolo, vibrato dan reverb mulai dibuat sebagai built-in efek pada amplifier gitar.

Stomboxes
Efek Pedal atau singel pedal, berbentuk seperti kotak sabun pada awal dibuatnya untuk satu Stombox ini hanya bisa menghasilkan satu jenis suara tetapi sekarang sudah ada yang bisa menghasilkan lebih dari dua suara dan Efek Jenis ini juga bisa dirangkai secara paralell agar suara yang dihasilkan ladi lebih unik.   Dengan  berkembangnya tehnologi lahirlah Multi-effect processors.

Rackmounts
Efek nya tersusun dan terpasang pada suatu rak yang standar dan berisi atas beberapa Efek biasanya untuk ukuran raknya sekitar 19 Inci.
Rackmounts

Ada beberapa Jenis Efek yang paling umum dijumpai atau beberapa klasifikasi umum untuk Efek Gitar :

Distorsi
Efek ini biasanya memiliki suara yang berisik yang suaranya berbasis pada suara amplifier tabung overdrive, termasuk disini Fuzz efek

Dyinamics
Efek ini disebut volume dan amplitude effects, Efek ini memodifikasi suara gitar. Ini adalah efek pertama yang diperkenalkan untuk gitaris.

Reverb/Delay
Efek ini memberikan suara seakan-akan suara itu tertunda dan bergema. Sementara saat ini efek ini sudah disisipkan ke amplifier gitar dan datang sebagai unit rackmounts yang terpisah, efek ini juga tersedia dalam bentuk stompboxes dan multi-efek prosessor.

Pitch Modulation
Termasuk dalam kategori ini yaitu flangers, wah-wah pedals, phase shifters, chorus, pitch shifters.
Mudah-mudahan Bermanfaat yahh...
http://bermain-gitar.blogspot.com

Teknik Belajar Gitar Melodi Untuk Pemula

Kamis, 01 Maret 2012

| 6 komentar
Hallo,Semuanya.Kali ini saya akan memposting tentang teknik belajar gitar melodi untuk pemula.Sebenarnya,artikel ini hasil copas dari http://dungeonvega.blogspot.com

PhotobucketArtikel ini saya bikin khususnya bagi temen2 yang baru belajar gitar ,tapi yang udah menguasai kunci2 dasarnya dari (A) sampai (G) juga minor hingga mayornya,jadi bagi temen2 yang blom bisa kunci dasarnya harap belajar dulu lewat buku atau dari temen lho.
O.k langsung saja ke TKPnya.
Dalam belajar melodi,yang perlu dipersiapkan adalah:
1.Gitar (kalau ada yang mempunyai 23 blok)
2.tape recorderSetelah alat dan bahan tersedia barulah kita mulai opsi lanjutan.
Dalam belajar melodi.ada beberapa teknik yang harus kita kuasai.
1.felling,(peka pada nad)
Inilah poin pertama yang harus kita kuasai,asahlah pendengaran kita pada nada2,caranya:cocokkan setiap nada pada blok2 gitar.misalnya:blok keempat dari senar no.5 atau nada C (do),cari nada yang sama dengan nada (do)dari senar 1 hingga senar 6.ulang berkali-kali hingga kita mampu membedakan masing2 nada pada blok tiap2 senar.
2.kelincahan jari
latihlah kelincahan jari kita dengan senam jari tiap pagi atau sebelum latihan,bisa juga dengan bermain melodi asal asalan yang tujuannya untuk adaptasi.
3.menentukan not pada kunci nada.
Artinya kita tentukan petikan not tertentu pada kunci,biasanya petikan tsb ada tiga not.misal:kita gunakan kunci (C) titik notnya adalah =C,G,A titik ini adalah titik yang kita tekan pada jari,juga seterusnya coba praktekkan dengan kunci lain.setelah kita tahu titik notnya barulah kita gunakan felling kita untuk menentukan petikan pertama saat kita menggunakan kunci2 tsb.tapi ingat petikan pertama tidak selalu dengan not yang sama pada kunci, misal: pada kunci C tidak selalu petikan notnya juga nada c .
4.praktekkan cari melodi
Setelah kita tahu titik notnya, baru kita cari melodi dari lagu2 yang kita dengar di tape recorder,carilah lagu2 yang melodinya lamban atau lagu slow,tapi sebelumnya kita harus tahu kunci lagu tsb.setelah itu gunakan felling kita dengan menirukan melodi lagu tsb.
5.mengiringi lagu di tape recorder
Sebelum kita mengiringi musik,setel dulu kunci kita dengan lagu di tape.caranya:jika di musik kuncinya (C) ,cocokkan dengan titik notnya di (C),kalau belum cocok seteli lagi hingga cocok.setelah pas barulah kita iringi musik tsb.
6.bermain bareng temen
Nah disinilah praktek sesungguhnya,ajaklah beberapa teman untuk main bersama.tapi setelan gitarnya harus sama,cobalah lagu yang sudah kita hafal kunci dan melodinya untuk kita praktekkan,usahakan teman anda juga menguasai kunci lagu tsb.jadi ndk tulalit.mainkan berulang2 dan perbaiki kesalahan2 yang kita buat.
7.main di studio
Setelah berbagai praktek2 yang kita lakukan sendiri atau sama teman dan sudah menguasai bebera aransemen lagu barulah kita praktekkan di studio,tidak usah harus bagus yang penting mencoba.
Tapi yang terpenting dalam belajar gitar itu adalah niat,bukan bakat,karena bakat akan menyusul kemudian.
Tips2 dan teknik diatas merupakan pengalaman pribadi saya,yang sudah saya praktekkan sebelumnya,karena saya belajar gitar secara otodidak dengan sharing beberapa teman.jadi jangan malas untuk belajar siapa tahu kelak anda menjadi gitaris terkenal macam,slash,santana,atau kayak saya....he...he.
Ok selamat mencoba teknik-teknik dari saya ,semoga berguna bagi anda.

Musik

Followers

 

Lorem

Avenged Sevenfold-Dear God

Free Music Sites
Free Music Online

free music at divine-music.info

Ipsum

Dolor